Daerah

Tujuh Pelaku Perampokan Bank di Karawang Ditangkap, Empat Masih Buron

Published

on

Konferensi pers Polda Jawa Barat. (Istimewa)

TODAY.ID | KARAWANG – Sebanyak tujuh pelaku perampokan bank di Karawang berhasil ditangkap jajaran kepolisian Polda Jabar bersama Polres Karawang dua hari setelah para pelaku melakukan aksinya pada Jumat (26/11/2021).

Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Erdi A Chaniago didampingi Kapolres Karawang, AKBP Aldi Subantoro dan Dirreskrimum Polda Jabar, Kombes Pol K Yani Sudarto mengungkap di hadapan para awak media di Mapolda Jabar, Senin (6/12/2021).

“Kami berhasil menangkap para pelaku dua hari setelah kejadian. Dari perampokan ini kerugian tak hanya berbentuk rupiah tapi ada juga mata uang asing yang jumlahnya jika ditotal sekitar Rp 400 juta,” katanya.

Adapun modus operandi para pelaku dalam kasus perampokan ini, kata Erdi ialah para pelaku melakukan aksi yang beresiko dengan tindak kekerasan membawa senjata api.

“Pelaku ini mendatangi lokasi dengan menggunakan dua unit kendaraan. Lalu, depan pelaku masuk ke bank itu, serta dua pelaku lainnya menunggu di dalam kendaraan,” ujarnya.

Konferensi pers Polda Jawa Barat. (Istimewa)

Para pelaku yang berhasil diamankan, di antaranya CN (residivis), CA (residivis), MS (residivis), WCP (sopir), DY (residivis), AS (residivis), DH (dititipkan senjata api). Sementara itu, Erdi menyebut ada empat pelaku yang masuk dalam daftar pencarian orang (DPO), di antaranya FR, TL, UN, dan ID.

“Kami meminta kepada empat orang yang DPO ini untuk segera menyerahkan diri baik ke Polres Karawang atau Polda Jabar. Bakal ada upaya hukum yang berbeda jika kami yang menangkapnya,” katanya.

Selain itu, Erdi menyebut tersangka pertama ialah CN yang merupakan residivis yang bertugas masuk ke dalam bank dab menodongkan kepada karyawan bank menggunakan senjata api.

Dia juga menyebut tersangka CN ini berhasil diamankan dua hari setelahnya di wilayah Jakarta Pusat.

“Pelaku kedua ialah CA seorang residivis yang diamankan sama di Jakarta Pusat tapi di tempat berbeda. Perannya CA ini adalah masuk ke bank dan sama menodongkan ke karyawan gunakan senjata api,” ujarnya.

Konferensi pers Polda Jawa Barat. (Istimewa)

Pelaku ketiga, ialah MS merupakan residivis yang bertugas mengikat korban dengan menggunakan tali dan berhasil ditangkap pada Selasa (30/11/2021) di wilayah Sumatera Selatan. Masih di tempat sama ialah Sumsel, pelaku lainnya WCP berhasil ditangkap yang memang tugasnya saat perampokan sebagai sopir.

“Ada pelaku berinisial DY sebagai residivis yang berperan mengikat korban di lokasi dan diamankan di Sumsel. Lalu, ada AS sebagai residivis ditangkap di Palembang yang perannya mengikat para korban, serta pelaku terakhir DH yang diamankan di Tangerang Kota yang perannya dititipkan senjata api,” ujarnya.

Kemudian, Kombes Pol Erdi juga menyebut para pelaku ini ternyata sudah menargetkan titik-titik berikutnya yang bersiap untuk dirampok baik di nasional maupun negara di Asia.(Yan)

Laman: 1 2 3

Tulis Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Exit mobile version